Aksi berkelanjutan East Ventures: menanam 1.250 pohon mangrove di Jawa Tengah, Indonesia

East Ventures, perusahaan venture capital (VC) terkemuka dan pionir investasi startup teknologi di seluruh sektor (sector-agnostic) di Indonesia dan Asia Tenggara, pada hari ini mengumumkan inisiatif lingkungan dalam menanam 1.250 pohon bakau (mangrove) di wilayah pesisir Jawa Tengah, tepatnya di Semarang Mangrove Center, Semarang.

Ekonomi digital Indonesia akan lambat tumbuh saat harus tuai profit

Di tahun-tahun mendatang, Indonesia diperkirakan akan mengalami perlambatan pertumbuhan ekonomi digital. Hal ini sejalan dengan negara-negara berkembang lainnya di kawasan ASEAN karena perusahaan-perusahaan teknologi di kawasan ini menghadapi tekanan untuk memikirkan profitabilitas setelah bertahun-tahun fokus pada pertumbuhan.

Fresh Factory mengubah ‘wajah’ rantai dingin (cold chain) di Indonesia

Pernah berada di puncak karir di beberapa perusahaan besar, tak membuat Larry Ridwan, CEO & Founder, Fresh Factory terbuai dalam karirnya. Pria kelahiran Ambon, Maluku, ini justru ‘meloncat’ lebih jauh dengan membantu memperluas pemasaran perikanan yang ada di Maluku. Pada awal 2020, Larry mulai terjun mengembangkan bisnis keluarga di Maluku, yakni jual beli ikan secara grosir dari para nelayan di Maluku ke Muara Baru, Jakarta.

Compawnion, perusahaan kesehatan dan nutrisi hewan peliharaan, mendapatkan pendanaan baru yang dipimpin oleh East Ventures

Compawnion, sebuah perusahaan makanan hewan peliharaan di Indonesia, mengumumkan pendanaan baru yang dipimpin oleh East Ventures, perusahaan venture capital (VC) terkemuka dan pionir investasi startup teknologi terkemuka di Indonesia dan Asia Tenggara. Dana ini akan digunakan untuk meningkatkan distribusi, penelitian, dan pengembangan produk (R&D), serta memperluas portofolio produk Compawnion sehingga dapat menjangkau semakin banyak pemilik hewan peliharaan yang mencari pilihan makanan yang sehat dan berkelanjutan untuk hewan peliharaan mereka.

Masa depan sektor kesehatan di Indonesia: Pandangan dari Menteri Kesehatan Indonesia, Budi Gunadi Sadikin, dan Willson Cuaca dari East Ventures

Sektor kesehatan di Indonesia berada di ambang transformasi, dan faktor-faktor pendorongnya diungkapkan dalam sesi fireside chat di Tech in Asia Conference 2023 di Jakarta. Panel yang berjudul 'The Future of Indonesian Healthcare’ (‘Masa Depan Kesehatan di Indonesia') menampilkan diskusi antara Bapak Budi Gunadi Sadikin, Menteri Kesehatan Republik Indonesia, dan Willson Cuaca, Co-Founder dan Managing Partner East Ventures.

Memanfaatkan potensi ASEAN yang terintegrasi

Di tengah tantangan perekonomian global, kawasan ASEAN muncul sebagai simbol kekuatan dan ketangguhan. Dalam acara Tech In Asia Conference 2023, Roderick Purwana, Managing Partner East Ventures, berbicara dengan Willis Wee, Founder of Tech in Asia, yang juga menjadi moderator dalam panel berjudul “Harnessing the potential of an integrated ASEAN” (Memanfaatkan potensi ASEAN yang terintegrasi).

Lima provinsi paling melek finansial di Indonesia dan yang bisa dipelajari dari mereka

Revolusi keuangan sedang terjadi di seluruh kepulauan Indonesia. Industri keuangan Indonesia sedang bertransformasi signifikan dengan dorongan industri teknologi finansial (fintech). Edisi terbaru dari East Ventures - Digital Competitiveness Index (EV-DCI) 2023 menunjukkan bahwa perkembangan fintech sangat besar didorong dengan besarnya jumlah populasi usia produktif dan berpenghasilan besar. Perpaduan antara inovasi keuangan dan edukasi telah mengubah sektor ekonomi dan memberdayakan masyarakat lebih luas.

Moosa Genetics, startup genomik hewan dan bioteknologi, mengumumkan pendanaan baru yang dipimpin oleh East Ventures

Moosa Genetics, startup genomik hewan dan bioteknologi di Indonesia, hari ini mengumumkan perolehan pendanaan yang dipimpin oleh East Ventures, perusahaan venture capital (VC) terkemuka dan pionir investasi startup teknologi di seluruh sektor (sector-agnostic) yang berfokus di Asia Tenggara, dengan partisipasi dari beberapa angel investor. Pendanaan ini akan dialokasikan untuk membangun laboratorium, tim, pemasaran, dan kemitraan daging wagyu untuk memenuhi permintaan pelanggan.