East Ventures Summit 2022 Panel Discussion - Thriving in Uncertainty: Founders’ Perspective of Recent Economic Events
East Ventures

Share

23 Agustus, 2022

Insights

Cara startup teknologi menavigasi bisnis dalam kondisi global yang tak pasti

Di tengah resesi global, pendiri Waresix, Moladin, dan Bibit yakin bisnis mereka selaras dengan ketahanan ekonomi Indonesia

Akhir-akhir ini, masa depan cerah yang dinantikan oleh industri teknologi telah diselimuti beberapa masalah, mulai dari penurunan valuasi hingga pemutusan hubungan kerja (PHK) massal. Ketidakpastian global diperparah oleh beberapa risiko penurunan, seperti kenaikan inflasi, kenaikan suku bunga AS, volatilitas harga energi dan pangan, serta ancaman geopolitik dari perang Rusia-Ukraina.

Namun, tidak semua pendiri startup berdiam diri menghadapi situasi yang tak menentu. Beberapa pendiri startup melihat bahwa ekonomi Indonesia tetap kuat dan ada peluang yang bisa diperoleh untuk bisnis mereka. Tiga pendiri di ekosistem East Ventures telah berbagi perspektif mereka dalam diskusi panel berjudul “Thriving in Uncertainty: Founders’ Perspectives of Recent Economic Events.” Panel tersebut merupakan bagian dari rangkaian seri acara di East Ventures Summit 2022, dimana Limted Partners (LP), Partner, pendiri startup, dan ekosistem dan tim East Ventures berkumpul untuk Annual General Meeting offline pertama dalam 3 tahun.

Para pendiri startup tahap pertumbuhan di ekosistem East Ventures: Andrew Khoo – Co-Founder dan CEO Moladin; Andree Susanto – Founder dan CEO Waresix; dan Sigit Kouwagam – Co-Founder dan CEO Bibit, duduk bersama dengan VP Investment East Ventures, Pascal Christian-Sarana, untuk berbagi pandangan mereka. Ketiga startup ini adalah bagian dari portofolio East Ventures.

  • East Ventures Summit 2022 Panel Discussion - Thriving in Uncertainty: Founders’ Perspective of Recent Economic Events
  • Andrew Khoo
  • Andrew Khoo, Sigit Kouwagam
  • Andree Susanto
  • Pascal Christian, Andree Susanto
  • East Ventures Summit 2022 Panel Discussion - Thriving in Uncertainty: Founders’ Perspective of Recent Economic Events

Sentimen konsumen yang positif meskipun ada kemungkinan resesi

1. Moladin

Pasar mobil bekas telah menarik perhatian pasar. Di pasar negara berkembang, seperti AS dan China, terjadi lonjakan harga mobil bekas yang didorong oleh inflasi, masalah rantai pasokan, kekurangan chip, dan peningkatan permintaan. Hal ini meningkatkan kekhawatiran analis tentang munculnya auto bubble.

Di Indonesia, pasar mobil bekas mengalami penurunan karena pandemi dan rangkaian PPKM dan karantina wilayah. Namun, penurunan ini masih lebih baik dari penjualan mobil baru karena keengganan masyarakat untuk menggunakan ketersediaan uang tunai yang kini lebih rendah untuk pembelian kendaraan baru.

Sejak beralih ke pasar mobil bekas pada semester kedua 2021, Andrew mengungkapkan bahwa Moladin telah mencapai margin kontribusi dan margin segmen positif. Pada Juli 2022, Andrew mengatakan Moladin menghasilkan penjualan US$ 100 juta.

Ia yakin pasar mobil bekas Indonesia berbeda dengan pasar AS yang spekulatif karena faktor fundamental penggerak pasar yang lebih sehat. Saat kondisi kembali normal, pasar mobil bekas di Indonesia diperkirakan akan pulih kembali, dan Moladin memperkirakan penjualan bulanan dua kali lipat dalam 6 hingga 9 bulan ke depan.

“Sebagian besar [pertumbuhan] ini karena kami telah berinvestasi sejak awal dalam teknologi, menghubungkan banyak titik berbeda di luar sana. Namun dalam hal pertumbuhan, mungkin ada korelasi yang jauh lebih kuat antara pertumbuhan PDB dan penjualan mobil baru versus mobil bekas; biasanya, ada kekuatan penyeimbang dengan mobil bekas. Jadi kalau ekonomi sedang tidak baik, masyarakat mungkin tidak mau beli mobil baru sebanyak-banyaknya, tapi ada dukungan dari sektor mobil bekas,” kata Andrew.

PDB Indonesia tumbuh 5.44% pada kuartal kedua di tengah tekanan inflasi global dan risiko resesi, yang dapat dianggap sebagai indikasi negatif akan permintaan mobil bekas di masa depan. Namun, volume perdagangan Moladin saat ini, yaitu 10.000 – 12.000 mobil, hanya 4% dari pasar mobil seken. Andrew percaya ada lebih banyak ruang untuk tumbuh, bahkan saat tren pemulihan Indonesia menguat.

2. Waresix

Menanggapi kondisi makro ekonomi, Andree mengatakan volume logistik telah pulih setelah mengalami penurunan dalam 1-2 tahun terakhir akibat pandemi COVID-19. Kinerja aktivitas logistik sering dikaitkan dengan perilaku konsumen dan dianggap sebagai indikator aktivitas konsumen yang baik. Indonesia mencatat rekor surplus ekspor dan perdagangan tertinggi pada tahun 2021, dan jumlahnya terus meningkat pada tahun 2022. Ekspor Indonesia mencapai US$ 26,09 miliar pada Juni 2022, melonjak 40,68% dari tahun sebelumnya, yang sejalan dengan volume Waresix. Oleh karena itu, terlepas dari ketidakpastian di pasar global, ia percaya bahwa pertumbuhan konsumsi swasta dan pertumbuhan perdagangan yang lebih tinggi akan terus mendorong sektor logistik Indonesia ke depan.

“Volumenya kembali. Kami percaya bahwa meskipun ada banyak ketidakpastian di (pasar) global, situasi di Indonesia masih lebih baik. Logistik adalah sektor utama, dan kami berusaha untuk berhati-hati dan selalu tangguh dalam kondisi pasar (yang tidak pasti), ”kata Andree.

3. Bibit

Di sisi pasar modal, Sigit juga melihat bisnis dapat berjalan dengan baik, sejajar dengan kinerja pasar saham Indonesia. Secara historis, ketika Amerika Serikat mengetatkan kebijakan moneter, seluruh dunia menderita, termasuk Indonesia. Namun, tahun ini para analis melihat ini sebagai normalisasi dan koreksi dari pasar Amerika Serikat yang premium terhadap seluruh dunia. Indonesia dapat dianggap sebagai pasar ekuitas dengan kinerja terbaik di Asia sejak awal tahun (YTD), di samping sebagian negara-negara Timur Tengah.

Sebagai aplikasi Robo-advisor untuk berinvestasi, Bibit mencatat beberapa indikator kinerja pasar modal, antara lain arus modal asing masuk yang mencapai US$ 4,147 miliar, dan surplus perdagangan yang mencapai rekor tertinggi US$ 24,89 miliar pada Semester 1 2022.

 “Kami melihat adanya risiko di depan, namun melihat situasi makroekonomi, saya pikir kita lebih siap untuk penyesuaian ekonomi global ini dibandingkan dengan siklus sebelumnya,” kata Sigit.

Menyeimbangkan rencana bisnis dan kinerja usaha

Sementara banyak startup teknologi di Asia Tenggara telah terpukul keras oleh kondisi ekonomi global dan harus berhemat, Moladin secara agresif merekrut dan menarik lebih banyak pelanggan, termasuk dealer dan agen. Hingga kini, Moladin telah menggandakan tim teknologinya dari Januari tahun ini. Andrew juga menyoroti pentingnya menyeimbangkan margin kontribusi positif dan mencapai operating leverage dari biaya teknologi, tetapi Moladin percaya bahwa investasi dalam teknologi justru yang membangun produk mereka dan akan mendorong margin positif.

“Ini adalah saat yang tepat untuk selektif dan merekrut talenta bagus selama periode ini, dan saya kira intinya adalah apakah kita dapat melacak produktivitas tim teknologi,” tambah Andrew.

Senada dengan Andrew, Sigit menambahkan bahwa perusahaan dan karyawan harus lebih rasional dalam mengambil keputusan. Para pengusaha menjadi lebih berhati-hati dan selektif dalam merekrut, dan karyawan juga lebih berhati-hati dalam mengambil langkah karir mereka berikutnya daripada berpindah-pindah pekerjaan dengan cepat.

Andree juga menambahkan bahwa dia melihat permintaan logistik yang kuat karena pertumbuhan konsumsi domestik. Waresix akan meninjau kembali dan menyesuaikan strategi ekspansi mereka dengan perubahan lingkungan dan fokus pada cabang yang ada dan rute yang menguntungkan untuk mempertahankan pertumbuhan yang stabil dan mencapai keberlanjutan.

Fokus pada fundamental dan investasi jangka panjang

Mengenai keraguan investor dalam menavigasi kondisi makroekonomi yang akan datang, para pendiri startup setuju bahwa investor perlu meninjau kembali fundamental perusahaan dalam menjalankan bisnis dan visi jangka panjangnya daripada mencari penilaian termurah.

Andrew menekankan potensi Asia Tenggara sebagai ekonomi yang tumbuh cepat, yang telah melahirkan beberapa raksasa teknologi dan akan terus menumbuhkan lebih banyak perusahaan raksasa teknologi dalam jangka panjang.

“Jika Anda mulai bekerja dengan investor dan perusahaan tahap awal dan memiliki rencana jangka panjang, beri mereka penilaian dan pendekatan yang adil dalam cara Anda bekerja dengan mereka; sehingga perjalanan dalam membangun bisnis akan jauh lebih lama. Dalam jangka panjang, baik dalam jangka 5 atau 10 tahun, Anda dapat melihat lebih banyak nilai dari perjalanan tersebut,” jelasnya.

“Di masa ketidakpastian, akan selalu ada peluang,” baik Andre maupun Sigit yakin dengan kinerja ekonomi Indonesia. “[Strategi] terbaik adalah bertindak berlawanan karena mengambil pandangan yang berbeda akan menciptakan peluang,” pungkas Sigit.

Diskusi panel selengkapnya dapat ditonton ulang di saluran YouTube kami.